Materi 2: Warna RGB & CMYK

Warna RGB :

Gb. Warna RGB
Gb. Warna RGB


RGB adalah suatu model warna yang terdiri atas 3 buah warna: merah (Red), hijau (Green), dan biru(Blue), yang ditambahkan dengan berbagai cara untuk menghasilkan bermacam-macam warna. Kegunaan utama model warna RGB adalah untuk menampilkan citra / gambar dalam perangkat elektronik, seperti televisi dan komputer, walaupun juga telah digunakan dalam fotografi biasa.

RGB merupakan model warna aditif, yaitu ketiga berkas cahaya yang ditambahkan bersama-sama, dengan menambahkan panjang gelombang, untuk membuat spektrum warna akhir. Model warna ini merupakan model warna yang paling sering dipakai. Contoh alat yang memakai mode warna ini yaitu TV, kamera, pemindai, komputer, dan kamera digital.

 

Warna CMYK :

Gb. Warna CMYK
Gb. Warna CMYK

CMYK adalah singkatan dari Cyan, Magenta, Yellow, dan Black. Penggabungan warna Cyan, Magenta, dan Yellow akan menghasilkan warna Hitam. Penggunaan warna CMYK (warna subtractive) untuk tampil seimbang dengan latar belakang putih seperti pada bahan cetak kertas. Model warna CMYK lebih cocok disimpan menggunakan tipe file dengan format Jpeg. Model warna CMYK menjadi standar dalam proses percetakan digital, percetakan offset, rotogravure, litografi, letterpress sampai kepada teknik cetak konvensional seperti sablon. Oleh karena itu untuk mencetak dengan kualitas yang baik dibutuhan minim 4 jenis tinta dengan warna Cyan, Magenta Yellow dan Black.

Comments

Popular posts from this blog

Materi 1: Memahami Warna